LPKA KELAS II YOGYAKARTA SELENGGARAKAN UPACARA BENDERA PERINGATAN HARI PAHLAWAN TAHUN 2021

Setelah Proklamasi 17 Agustus 1945, situasi Indonesia belum stabil. Indonesia masih bergejolak, terutama antara rakyat dan tentara asing. Salah satunya di Surabaya, Jawa Timur. Peristiwa tersebut dikenal sebagai Hari Pahlawan. Tanggal 10 November ditetapkan sebagai Hari Pahlawan pertama kali oleh Ir.Soekarno melalui Keputusan Presiden No.316 Tahun 1959. Ditetapkannya Hari Pahlawan pada 10 November guna mengenang peristiwa dan perjuangan pahlawan-pahlawan bangsa untuk melawan penjajah bersama arek-arek Suroboyo.

LPKA Kelas II Yogyakarta menyelenggarakan Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 di Lapangan Kantor LPKA Kelas II Yogyakarta, Rabu (10/11). Kepala LPKA Kelas II Yogyakarta diikuti seluruh jajarannya beserta Andikpas mengikuti kegiatan tersebut di lapangan pada pukul 08.00 WIB. Berdasarkan tindaklanjut surat Sekretariat Jenderal bahwasanya Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan ini dilaksanakan oleh Unit Utama, Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis serta Perwakilan ASN Kemenkumham di luar negeri secara terbatas (disesuaikan kondisi masing-masing dengan mengutamakan prokes).

Adapun ketentuan Peringatan Hari Pahlawan ini yakni seluruh ASN Kemenkumham mengenakan pakaian Batik KORPRI dan wajib mengibarkan Bendera Merah Putih satu tiang penuh di tempat tinggal masing-masing. Dalam kegiatan ini pula dibacakan Pesan Perjuangan Pahlawan Nasional setelah Pembacaan Naskah UUD 1945 oleh petugas.

Teguh Suroso, Kepala LPKA Kelas II Yogyakarta memimpin jalannya upacara bendera dengan menuangkan amanat Menteri Sosial sesuai naskah dalam kaitannya Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 yang bertajuk "Pahlawanku Inspirasiku". "Mari kita jadikan Hari Pahlawan Tahun 2021 untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, dengan saling menghargai satu sama lain dan mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa dengan bersama-sama menjadi Pahlawan Masa Kini yang dapat dimulai dari sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan seterusnya. Jadikanlah semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi di dalam setiap langkah kehidupan kita", tegasnya pada salah satu kutipan amanat Menteri Sosial.

Perjuangan para pahlawan ini ditempuh sebagai bentuk mempertahankan kemerdekaan terhadap kolonialisme dan imperialisme di Indonesia. Memaknai hari pahlawan adalah hal penting karena merupakan bentuk penghargaan kita terhadap jasa para pahlawan yang mempertahankan NKRI. Memang memaknai nilai-nilai kepahlawanan saat ini tidak harus dengan mengangkat senjata dan tidak harus turun ke medan perang. Namun, sebagai ASN yang berbudaya dan berintegritas hendaknya menjunjung tinggi sifat dan sikap kepahlawan yang dapat diteladani melalui perjuangan pahlawan bangsa.

PETA LPKA JOGJA

logo besar kuning
 
Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta
Kantor Wilayah Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta

Jl. Mgr. Sugiyo Pranoto No.37A, Rejosari, Baleharjo, Kec. Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
02742902088

Email Kehumasan
lpkajogja@gmail.com (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini278
Kemarin432
Minggu ini2445
Bulan ini6953
Total 127646

18-05-2024