Untuk memeriahkan Hari Anak Nasional, LPKA Kelas II Yogyakarta menggelar Pekan Olah Raga dan Seni dari tanggal 3-4 Juli. Kegiatan ini diikuti oleh Pegawai LPKA Kelas II Yogyakarta dan Anak penghuni LPKA Kelas II Yogyakarta.
Kegiatan yang dibuka oleh Teguh Suroso selaku Kepala LPKA Kelas II Yogyakarta dibuat dengan sederhana tapi tidak mengurangi kemeriahan yang ada.
Dalam acara ini diadakan lomba bulu tangkis ganda, tenis meja ganda, lomba keagamaan dan lomba kesehatan.Yang menarik dalam lomba bulu tangkis ganda dan tenis meja ganda ini adalah pemain dicampur antara pegawai dan Anak. Hal ini sesuai tema yang diusung tentang Kebersamaan Pegawai dan Anak. “Selama pandemi ini, pegawai adalah keluarga terdekat anak. Karena kunjungan keluarga masih secara online, maka diharapkan kegiatan ini dapat menambah dukungan psikologis kepada Anak.” Ungkap Agung Setyawan selaku ketua kegiatan pekan Olah Raga dan Seni di LPKA Kelas II Yogyakarta.
Untuk lomba kesehatan dipilih kegiatan yang masih berhubungan dengan pencegahan Covid-19 yaitu lomba pembuatan poster pencegahan Covid-19 dan lomba cuci tangan beregu. “Regu Anak yang paling kompak, baik dan benar dalam praktek 6 langkah cuci tangan yang jadi juara” Ujar Gaby Ceria, juri dalam lomba kesehatan kali ini.
Hapalan Juz’Ama dipilih sebagai materi lomba keagamaan. Anak penghuni LPKA Kelas II Yogyakarta yang hapalannya paling banyak dan lancar menjadi pemenang dalam lomba ini.
Pada hari ini dilaksanakan pembagian hadiah kepada Anak yang dapat memenangkan perlombaan, yang diumumkan saat kegiatan Apel pagi memulai kegiatan Anak oleh Bapak Agung selaku Ketua Panitia Hari Anak Nasional. Pemberian hadiah ini sebagai upaya penyemangat bagi Anak agar tetap dapat berkreatifitas dan selalu memotivasi diri menjadi Anak yang lebih baik untuk kedepannya, ujar Endiyanto saat memberikan hadiah langsung kepada Anak.
TimHumasLPKA.
LPKA KELAS II
YOGYAKARTA
Jl. Mgr. Sugiyo Pranoto No.37a, Rejosari, Baleharjo, Kec. Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881