Pantau Pemenuhan Dakung, LPKA Jogja Laksanakan Rapat Monev Pembangunan ZI Triwulan I

Lembaga Pemabinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta , mengadakan Rapat Monitoring dan Evaluasi dalam Rangka Pembangunan Zona Integeritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada Triwulan l Tahun 2022 bertempat di ruang Rapat LPKA Yogyakarta, Jumat (08/04/).
.
Kepala LPKA, Teguh Suroso menyampaikan bahwa dengan adanya keterlibatan jajaran Pimpinan dan pegawai pada tim kerja tersebut diharapkan dapat meningkatkan komitmen seluruh jajaran Pimpinan dan pegawai dalam membangun Zona Integritas menuju WBK / WBBM. Kepala LPKA Yogyakarta juga mengingatkan kepada masing-masing pokja terkait pemenuhan data dukung Lembar Kerja Evaluasi (LKE) periode 2022 yang belum lengkap untuk segera dilengkapi.
.
Kegiatan rapat ini membahas sudah sampai mana progres pengupload data dukung oleh masing masing tim Pokja pada Aplikasi E-RB. Dimana pada kesempatan kali ini masing masing dari perwakilan Pokja mempersentasikan progres mereka dalam memenuhi target kinerja B03 Pembangunan Zona Integritas. Selain itu Ketua Pembangunan ZI, Eko Supriyana juga berpesan kepada seluruh tim Pokja agar selalu memonitoring dan mendorong setiap anggotanya agar target yang di inginkan bisa tercapai.

PETA LPKA JOGJA

logo besar kuning
 
Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta
Kantor Wilayah Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta

Jl. Mgr. Sugiyo Pranoto No.37A, Rejosari, Baleharjo, Kec. Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
02742902088

Email Kehumasan
lpkajogja@gmail.com (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini27
Kemarin333
Minggu ini2527
Bulan ini7035
Total 127728

19-05-2024