Peringati Isra' Mi'raj, LPKA Jogja Ikuti Teleconfrence Bersama Dirjen Pemasyarakatan

Wonosari- Dalam rangka peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1440 H, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan menggelar Pengajian yang dilaksanakan secara serentak oleh seluruh Satuan Kerja Pemasyarakatan lewat aplikasi Zoom.(Jumat, 12/04/2019)

IMG 20190412 WA0006

Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta mengikuti kegiatan Teleconfrence tersebut di Aula LPKA Kelas II Yogyakarta, yang diikuti oleh seluruh Pejabat Struktural, Pegawai dan Seluruh Anak Didik Pemasyarakatan.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, dengan diawali sambutan oleh Dirjen Pemasyarakatan, Sri Puguh Budi Utami, pembacaan Ayat Suci Al-Quran dan pengajian inti yang di pimpin oleh Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. Dr. Nasarudin Umar M.A berjalan dengan lancar dan hikmad.

Dalam kesempatan yang sama, Sri Puguh Budi Utami juga melakukan komunikasi dan menyapa beberapa Lapas/Rutan lewat aplikasi zoom untuk meninjau dan memastikan kesiapan Lapas/Rutan dalam pesta demokrasi 17 April Mendatang.

Seusai acara Teleconfrence, Kepala LPKA Jogja, Teguh Suroso memberikan tanggapan terkait rangkaian acara peringatan Isra' Mi'raj tersebut. Beliau menyampaikan bahwa acara ini sungguh luar biasa. menurutnya banyak ilmu dan hikmah yang dapat di petik dari pengajian tersebut, sedangan untuk persiapan pesta demokrasi, beliau menyampaikan bahwa LPKA Jogja 100% siap untuk melaksanakan pemilu 17 April Mendatang.

(Humas LPKA Jogja(sof))

PETA LPKA JOGJA

logo besar kuning
 
Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta
Kantor Wilayah Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta

Jl. Mgr. Sugiyo Pranoto No.37A, Rejosari, Baleharjo, Kec. Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
02742902088

Email Kehumasan
lpkajogja@gmail.com (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini284
Kemarin432
Minggu ini2451
Bulan ini6959
Total 127652

18-05-2024