SEMARAKKAN HDKD KE-76 TAHUN 2021, LPKA JOGJA ANTUSIAS HADIRI TASYAKURAN DAN ANUGERAH DI KANWIL KEMENKUMHAM DIY

Puncak Peringatan Hari Dharma Karya Dhika Ke-76 Tahun 2021 di Kementerian Hukum dan HAM dilaksanakan pada Sabtu (30/10) dipimpin langsung dari Kantor Kemenkumham wilayah Jakarta Selatan, dengan mengangkat tema "Semakin PASTI". Diawali dengan Upacara Hari Dharma Karya Dhika, acara ini dilanjutkan kegiatan syukuran dan anugerah kepada jajaran Kementerian Hukum dan HAM yang dibuka oleh Menkumham, Prof. Yasonna Hamonangan Laoly SH, M.Sc., pH.D dan turut hadir Wamenkumham beserta jajarannya. Berbagai macam kategori penghargaan diberikan kepada stakeholder dan pegawai yang telah berjasa dalam memberikan kontribusi serta peran aktifnya pada bidang tertentu di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM. Kepala Kanwil Kemenkumham DIY, Budi Argap Situngkir beserta jajarannya turut memberikan penghargaan, dimana seluruh Kantor Wilayah telah mendapat instruksi dari pusat untuk ikut berpartisipasi memberikan anugerah penghargaan pada unit kerja di setiap wilayah. Kategori penghargaan di Kanwil Kemenkumham DIY :
1. Penghargaan kepada UPT Menuju WBBM,
2. Penghargaan kepada Pegawai Inovasi melalui Aplikasi Guna Peningkatan Kinerja UPT,
3. Penghargaan kepada Pegawai Teladan, dan
4. Penghargaan kepada Tenaga Kesehatan dalam Penanganan Covid-19

Kepala LPKA Kelas II Yogyakarta, Teguh Suroso hadir dalam anugerah penghargaan di Kanwil Kemenkumham DIY dengan meraih beberapa kategori penghargaan bersama beberapa Ka UPT lainnya. Arahan telah disampaikan oleh Teguh kepada seluruh jajarannya selaku Kepala satker yang memiliki peran penting dalam membawa kunci perubahan terhadap pengembangan serta peningkatan mutu pegawai dan eksistensi unit kerja menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. "Jadikan peringatan Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021 ini sebagai salah satu momentum yang memicu semangat untuk terus bersinergi bersama-sama dan tingkatkan antusias pelayanan terbaik kepada masyarakat guna menuju WBBM", tegasnya. Seluruh rangkaian pada Puncak Peringatan Hari Dharma Karya Dhika ini memiliki arti bahwa interpretasi Kementerian Hukum dan HAM dilihat dari hasil kinerja SDM dalam melakukan kewajiban sesuai aturan dan kebenarannya.

PETA LPKA JOGJA

logo besar kuning
 
Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta
Kantor Wilayah Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta

Jl. Mgr. Sugiyo Pranoto No.37A, Rejosari, Baleharjo, Kec. Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
02742902088

Email Kehumasan
lpkajogja@gmail.com (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini321
Kemarin432
Minggu ini2488
Bulan ini6996
Total 127689

18-05-2024