LPKA YOGYAKARTA IKUTI APEL PAGI VIRTUAL

Pada hari Senin, 18 April 2022 seluruh pegawai Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Yogyakarta beserta Tunas Pengayoman mengikuti Apel Virtual yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Daerah Istimewa Yogyakarta. Apel dipimpin oleh Ibu Mutia Farida. 
 
Ibu Mutia berpesan kepada seluruh pegawai agar tetap menjaga kesehatan untuk mempertahankan angka zero covid dan mengingatkan kembali agar penyelenggaraan penyerapan anggaran dapat lebih dimaksimalkan lagi, saat ini Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Daerah Istimewa Yogyakarta berada di posisi ke-5 yang tentunya harus berproses naik. Oleh karena itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Yogyakarta menekankan agar seluruh UPT bekerja sama dalam penyerapan anggaran sehingga persentase dapat  ditingkatkan.
 
Tidak terlewatkan, seluruh pegawai di lingkungan KANWIL, KANIM dan UPT hendaknya memperkuat sarana prasarana untuk mempersiapkan Penilaian WBK WBBM yang akan segera dimulai untuk tahun 2022 ini.
 
Sejalan dengan penilaian WBK dan WBBM. Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Bp. Teguh Suroso memberikan mandat agar seluruh masukan dan arahan dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Yogyakarta  dapat ditindak lanjuti oleh seluruh jajaran pegawai di lingkungan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA).
 
Saat ini Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) juga telah mempersiapkan dengan maksimal demi mendapatkan hasil yang terbaik dan pasti bisa meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
 
#Kemenkumham
#KemenkumhamJogja
#KemenkumhamDIY
#LPKAJOGJA 
#Iklasmengabdimelayanipasti 
#WBBMPASTI

PETA LPKA JOGJA

logo besar kuning
 
Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta
Kantor Wilayah Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta

Jl. Mgr. Sugiyo Pranoto No.37A, Rejosari, Baleharjo, Kec. Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
02742902088

Email Kehumasan
lpkajogja@gmail.com (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini325
Kemarin432
Minggu ini2492
Bulan ini7000
Total 127693

18-05-2024