SIAP HIJAUKAN LPKA YOGYAKARTA SERUNYA ANDIKPAS DAN PETUGAS LAKUKAN PENYEMAIAN BIBIT UNTUK HORTIKULTURA

Manfaatkan pengelolaan lahan yang lebih produktif, Petugas tingkatkan pembinaan keterampilan Anak Didik Pemasyarakatan LPKA Kelas II Yogyakarta dengan pembangunan hortikultura. Rabu (24/8/2022)

Hortikultura adalah budidaya tanaman kebun secara modern yang menghasilkan beragam komoditas seperti tanaman sayuran, dan buah-buahan. Pada hari ini, petugas dan Andikpas lakukan penyemaian bibit sayur. Sayur-sayur yang disemai tersebut antara lain, tomat, bermacam cabai, dan terong.

Hortikultura ini terletak di area depan dapur LPKA yaitu, dapur Nyi Ageng Serang. Sebelum dilakukan penyemaian, Andikpas menyiapkan media tanam terlebih dahulu. Media tanam tersebut terdiri dari sekam, tanah, dan pupuk. Fungsi media tanam ini merupakan tempat disemainya bibit-bibit sayuran.

Setiap Anak Didik Pemasyarakatan diharapkan untuk mengikuti program pembinaan dan mengikuti berbagai macam kegiatan pengembangan diri untuk menambah kemampuan dan bekal yang mereka miliki. Hortikulturan dapat menjadi sarana anak untuk belajar tentang tata cara pengolahan tanah, pembibitan hingga penanaman sayur dan perawatannya.

#Kemenkumham
#KemenkumhamJogja
#KemenkumhamDIY
#LPKAJOGJA
#Iklasmengabdimelayanipasti
#PASTIWBBM

PETA LPKA JOGJA

logo besar kuning
 
Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Yogyakarta
Kantor Wilayah Kemenkumham Daerah Istimewa Yogyakarta

Jl. Mgr. Sugiyo Pranoto No.37A, Rejosari, Baleharjo, Kec. Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
02742902088

Email Kehumasan
lpkajogja@gmail.com (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini321
Kemarin432
Minggu ini2488
Bulan ini6996
Total 127689

18-05-2024